Pejabat kemananan Indonesia mengkhawatirkan Laut Sulu dapat menjadi “Somalia Baru” setelah serangkaian serangan kapal dalam bulan terkahir ini. Indonesia telah memperigatkan para pemilik kapal agar berhati-hati jika melalui area tersebut menyusul tiga serangan dalam tiga minggu terakhir dengan para penyerang menyandera awak kapal untuk tebusan. Total 18 orang Indonesia dan Malaysia telah diculik di wilayah tersebut dalam 21 hari belakangan, dengan penyerang yang diduga berasal dari kelompok militan Philippina, Abu Sayyaf.

Kami tidak ingin melihat ini menjadi Somalia baru,” kata Menkopolhukam Luhut Padjaitan belum lama ini.

Menteri Luar Negeri Indonesia, Malaysia, dan Philippina akan bertemu di Jakarta segera untuk membahas kemungkinan pelaksanaan patroli bersama.

Angkatan Laut Indonesia telah memerintahkan semua kapal komersil untuk menghindari perairan rawan pembajakan di sekitar Philippina selatan. **

 

Diolah dari http://splash247.com/indonesia-worried-sulu-sea-risks-becoming-the-new-somalia/

X