Sebanyak 3 (tiga) perusahaan jasa survey milik negara segera terbentuk dalam Holding BUMN Jasa Survey. PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero, PT Sucofindo (Persero), dan PT Surveyor Indonesia (Persero) ditargetkan menyelesaikan persiapan konsolidasinya pada pertengahan tahun 2021. Rudiyanto selaku Direktur Utama BKI menyebutkan bahwa konsolidasi ketiga perusahaan jasa survey ini dilakukan terhadap sistem, aset, dan tentunya pegawai atau sumber daya manusianya. “Konsolidasi tengah dipersiapkan secara matang dan sudah hampir terlihat pada ujung garis finish. Penyiapan integrasi sistem, aset baik berupa peralatan kerja hingga laboratorium, dan tentunya penyiapan SDM unggul yang siap dalam kolaborasi akbar ini dikerjakan dalam tahapan-tahapan yang kini tengah mencapai 60%,” ujar Rudiyanto. Dirut BKI menambahkan bahwa kini ia beserta tim tengah melakukan akselerasi konsolidasi untuk mempercepat penyelesaian semua persiapan. Dengan dibentuknya Holding BUMN Jasa Survey ditargetkan konsolidasi industri pemberi kepastian milik Indonesia ini kelak akan menjadi Top 5 Assurance Company di Asia dalam 5 tahun kedepan.